Use APKPure App
Get Gembira Menyambut Ramadhan old version APK for Android
Gembira Menyambut Ramadhan - Menjadi Bacaan Teman Setia Anda
Aplikasi Android ini adalah Gembira Menyambut Ramadhan. Dalam format Pdf.
Serial Mutiara Harian Ramadhan
Penulis : Syaikh Dr. Shalih Bin Fauzan Al-Fauzan
Penterjemah : Ustadz Aris Munandar, S.S., M.P.I.
Seorang muslim yang baik keislamannya senantiasa berada dalam kebaikan terlebih lagi jika Allah subhanahu wa ta’ala memberikan karunia kepadanya agar berjumpa dengan bulan Ramadan yang merupakan kesempatan emas untuk beramal kebajikan atau kesempatan-kesempatan lain (selain Ramadan) yang merupakan kesempatan emas untuk beribadah.
Kemudian Allah memberikan taufik kepadanya untuk memanfaatkan dan menyempurnakannya dengan melakukan amal-amal yang disyariatkan karena Ramadan. Demikianlah keadaan seorang muslim, berbeda dengan ahlil hirman, yaitu orang-orang yang tercegah dari kebaikan. Mereka adalah orang-orang yang kehidupannya adalah bencana bagi mereka sendiri, semakin bertambah umur semakin banyak dosa. Ciri-ciri mereka adalah tatkala menjumpai momen-momen kebaikan atau bulan-bulan yang utama, mereka malah berpaling dari kebaikan.
Manusia terbagi menjadi dua golongan. Golongan pertama golongan yang memanfaatkan waktunya dengan hal-hal bermanfaat yang memberikan kebaikan baginya di dunia maupun di akhirat. Golongan kedua yang memanfaatkan hari-harinya dengan kejelekan maka kejelekan tersebut memberikan mudarat bagi dirinya.
Hal ini sebagaimana sabda Nabi shalallahu ‘alaihi wa sallam :
“Setiap manusia berbuat, seakan-akan ia menjual dirinya. Ada yang memerdekakan dirinya sendiri, ada juga yang membinasakan dirinya sendiri.”1 (H.R Muslim).
Mudah-mudahan Aplikasi ini dapat bermanfaat sebagai materi untuk belajar dan menjadi teman setia kapanpun dan dimanapun tanpa harus online.
Tolong beri kami Saran dan masukan untuk perkembangan Aplikasi Ini, Berikan Nilai Bintang 5 untuk memberi rasa semangat pada kami dalam membuat mengembangkan aplikasi-aplikasi bermanfaat lainnya.
Selamat membaca.
Disclaimer :
Semua konten dalam aplikasi ini bukan merek dagang kami. Kami hanya mendapatkan konten dari mesin pencari dan situs web. Hak cipta dari semua konten dalam aplikasi ini sepenuhnya dimiliki oleh pencipta yang bersangkutan. Kami bertujuan untuk berbagi ilmu dan memudahkan belajar bagi pembaca dengan aplikasi ini, jadi tidak ada fitur download dalam aplikasi ini. Jika Anda adalah pemegang hak cipta dari file konten yang terdapat dalam aplikasi ini dan tidak suka konten Anda ditampilkan, silakan hubungi kami melalui pengembang email dan beri tahu kami tentang status kepemilikan Anda pada konten tersebut.
Last updated on Mar 24, 2023
Minor bug fixes and improvements. Install or update to the newest version to check it out!
Memerlukan Android
5.0
Category
Laporkan
Gembira Menyambut Ramadhan
1.0 by Mantan Santri
Mar 24, 2023